Sastrapunya.com, - Untuk kalian yang belum tau dimana sih wisata Gayo lues? Nah Gayo lues berada di dataran tinggi yang dikeliling pegunungan, Gayo yang berada didataran tinggi ini menjadi perbatasan antara Kabupaten Bener Meriah, Kabupaten Gayo Lues, dan Kabupaten Aceh Tengah.
Gayo bagaikan surga tersembunyi di Indonesia, karena disana memiliki banyak sekali wisata yang indah, dan menarik wisatawan lokal,
Selain pemandangan yang indah, udara yang disini segar, dan membuat siapa saja betah berlama-lama ditempat ini.
Tapi sayang perjalan kali ini kami tidak banyak tempat wisata, bisa di kunjungi, dengan alasan waktu yang tidak mengizinkan,
Dalam perjalanan di sempatkan waktu berpose dengan gaya, bebas ala terbang, asyik sih, pengambilan gambar cukup alami, tidak perlu ber ulang-ualng untuk tak image langsung jadi, mungkin beruntung kali ya hehe.. . .
Berpose kali ini tepat Dari Atas Bukit Kecamatan Rikit Gaib. Waw untuk view yang sangat menakjubkan, bagaimana ❓ tidak dengan melihat alam terhampar lebar dengan udara yang sangat sejuk,
Kebanyakan wisatawan berkunjung ke Aceh memang sebagian besar ke Banda Aceh dan Pulau Weh, padahal banyak sekali potensi pariwisata di bumi Aceh yang belum terpublikasikan. Salah satunya adalah Aceh Gayo Lues ini.
Saya sangat beruntung bisa bareng rekan atau kawan sekantor bisa berkunjung kembali ke daerah Gayo lues, mengenalkan wisata di Gayo Lues, walau hanya beberapa, mungkin di lain kesempatan bisa mengunjungi semua objek wisata yang ada di Blang kejeren ini,
Objek wisata seringkali menjadi incaran utama wisatawan untuk bisa melepaskan lelah. Tentu saja objek yang menawarkan keindahan pemandangan (view) yang menjadi pilihan utama dengan kriteria tertentu yang menjadi tuntutan keinginan wisatawan.
Pemandangan (view) alam yang asli lagi asri dan yang lebih natural justru itu dipandang lebih memuaskan mata – hati. Terlihat jelas bahwa tuntutan kebutuhan manusia tidak lagi hanya berfokus pada urusan perut sebagai yang paling pertama dan utama. Urutan kebutuhan sudah bisa mulai bergeser dari tuntutan perut kepada kebutuhan akan keindahan (mata).
Saya secara pribadi sangat terpesona dengan semua keindahan alamnya, dari ketertarikan itu timbulah rasa ingin selalu menuangkan segala imajinasi untuk terus berkarya menulis walaupun mungkin masih banyak kekurangan yang saya lakukan, walau tidak banyak manfaat nya untuk pembaca sedikit pasti ada 😃, samapai jumpa di lain kesempatan dan lain cerita by (*)