Iklan

Iklan

Belasan Tiang listrik PLN tumbang di jalan Bireuen-Takengon menimpa 2 unit mobil yang sedang melintas

Redaksi
Kamis, 10 Februari 2022, 08:24 WIB


Sastrapunya.com,- Deras mengguyur Kecamatan Pintu Rime Gayo Kabupaten Bener Meriah pada Rabu siang Tanggal 09 Pebruari 2022, mengakibatkan tumbangnya 13 tiang listrik PLN di kawasan tersebut.


"Kejadian nya sekira pukul 14:00 WIB. Akibat tumbangnya 13 tiang listrik PLN tersebut mengakibatkan  2 unit mobil tertimpa pada saat sedang melintas di km 36 Kampung Negeri Antara Kecamatan, Pintu Rime Gayo" kata Kapolres Bener Meriah AKBP Agung Surya Prabowo, SIK melalui Kapolsek Pintu Rime Gayo Ipda Dasril.



Tiang listrik yang tumbang tersebut Melintang ke badan jalan lintas Bireuen - Takengon mengakibatkan terjadinya kemacetan pajang di kawasan tersebut.


Mobil yang tertimpa tiang listrik PLN tersebut ialah mobil suzuki futura BL 8382 VC, yang dikemudikan oleh Andi Wandika (38) warga Kayu Kol Kecamatan Pegasing Kabupaten Aceh Tengah.  Tertimpa tiang listrik di bagian bak belakang.


Kemudian mobil Mitsubishi L300 BL 1019 YA, yang dikemudikan oleh Edi Ismar (40) warga Kampung Simpang Layang  Kecamatan Timang Gajah, Kabupaten Bener Meriah, hanya mengenai kabel listrik di bagian talang atas. 


4 personel Polsek pintu Rime Gayo disiagakan di lokasi kejadian untuk melakukan pengamanan dan mengatur arus lalulintas.


"Untuk saat ini 4 personel Polsek kita siagakan di lokasi kejadian untuk mengatur arus lalulintas dan pada saat ini juga petugas PLN sedang melakukan perbaikan, Alhamdulillah tidak ada korban jiwa dalam kejadian tersebut." Kata Ipda Dasril

Komentar
Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE. #JernihBerkomentar
  • Belasan Tiang listrik PLN tumbang di jalan Bireuen-Takengon menimpa 2 unit mobil yang sedang melintas

Terkini

Iklan

Close x